Pengabdian Mahasiswa MTI di Rumah Kasih
Pada 17 November 2018, kunjungan mahasiswa MTI UAD di Rumah Kasih Pahang Malaysia. Rumah Kasih merupakan tempat dimana para orang tua menitipkan anak-anak mereka, adapula anak-anak yang dititipkan karena seorang yatim piatu. Kunjuang mahasiswa MTI UAD ke Rumah Kasih dalam rangka memberikan suatu kenangan dan pengalaman positif bagi anak-anak di Rumah Kasih. Selain itu, untuk menunjukkan budaya Indonesia, seperti tarian Sajojo dan beberapa permainan daerah seperti bekel dan congkak. Meraka saling berbagi cerita, bermain, menari, dan bernyanyi bersama. Pengalaman berkesan bagi Mahasiswa MTI adalah ketika kami belajar bersama menari tarian Sajojo dan bermain mainan tradisional Indonesia. Anak-anak di Rumah Kasih sangat mnyukai permainan bekel, mereka tertarik untuk mempelajari permainan tersebut. Kegiatan di Rumah Kasih sangat memberikan pengalaman berharga bagi mahasiswa MTI untuk saling berbagi, peduli, dan menyayangi meskipun berbeda bangsa.