Workshop “Penyusunan Karya Ilmiah Menggunakan Teknologi Kecerdasan Buatan”
Pada hari Selasa, 13 Agustus 2024, Program Studi Informatika UAD mengadakan workshop bertema “Penyusunan Karya Ilmiah Menggunakan Teknologi Kecerdasan Buatan” yang dipandu oleh Dr.Eng. Ir. Sunu Wibirama, S.T., M.Eng., IPM.
Acara ini dihadiri oleh Kaprodi S2 Informatika UAD, Sekprodi S2 Informatika UAD serta perwakilan dosen dari program studi S1-S2 Informatika dan dosen S1-S2 Teknik Elektro UAD. Peserta workshop diberikan materi mengenai pemanfaatan AI untuk mendukung penulisan karya ilmiah seperti penentuan target jurnal acuan dan pengenalan beberapa aplikasi AI yang dapat dimanfaatkan dalam pembuatan karya ilmiah.
Dr.Eng. Ir. Sunu Wibirama, S.T., M.Eng., IPM. juga memberikan contoh pemanfaatan aplikasi AI untuk mengikuti perkembangan karya ilmiah dari waktu ke waktu serta mendampingi peserta workshop untuk melakukan praktik secara langsung penggunaan aplikasi AI dalam membuat karya ilmiah.